MASIH BANYAK SISI-SISI PENDIDIKAN YANG PERLU DIUNGKAP

Kamis, 16 Oktober 2008

HERAN..........AIR LAUT ASIN?


Ketika musim liburan tiba, bertepatan dengan akhir ujian sekolah. Anak-anak klas enam sehabis ujian akhir sekolah ingin berlibur, bak gayung bersambut direspon oleh guru.

Ditawari berlibur di gunung atau laut, mengingat kondisi rumah mereka mirip di daerah pegunungan maka pilihan jatuh pada wisata laut. Akhirnya dipilihlah pantai pasir putih kab. Situbondo sebagai sasaran wisata disamping tidakbegitu jauh pantai tersebut memang sudah terkenal di wilayah seeks karesidenan Besuki.

Soal biaya terjadilah sharing antara pihak sekolah dan anak-anak, dimana sekolah menanggung transport, tiket pasir putih dan satu kali makan siang untuk lain-lain diharapkan membawa sendiri-sendiri.

Akhirnya tibalah waktu berangkat dengan mimik muka riang gembira dan diantar para orang tua mereka saling berebut naik bus (yang biasa tanpa AC mana mampu.....).

Sampailah di pantai pasir putih dengan selamat, kebetulan di waktu itu hari libur sehingga ramailah tempat wisata itu. Kebetulan anak kami yang sedang libur sekolahnya juga ikut ibunya (seorang Kepala SD di sekolah tersebut) pada waktu itu dia masih kelas lima tetapi sudah pernah beberapa kali mandi air laut bersama-sama saudaranya yang lain.

Sambil ada yang sewa ban untuk renang di laut tanpa kecuali semua anak-anak mandi dilaut dan mereka bergerombol sesuai dengan komunitas masing-masing sambil bergurau dengan asyiknya.

Pada kali terakhir ada beberapa anak yang nyeletuk mengajukan pertanyaan pada anak kami yang ikut mandi. Ungkapnya :"Dik-dik ....... air laut kok asin rasanya yaa?? (pakai bahasa madura. Sewaktu pulang para ibu/bapak guru juga membelikan beberapa ikat ikan asin yang banyak dijual disana untuk tetangga sekolah dan mereka sangat-sangat berterima kasih sekali walaupun harga ikan asin sangat murah.

Sampai dirumah malam harinya seisi rumahku termasuk anak-anakku lainnya tertawa terpingkal-pingkal sampai keluar air mata mendengar cerita air laut yang asin sambil merasa kasihan didalam hati dan membayangkan ternyata sampai umur lebih kurang 12 tahun murid-murid di desa tersebut belum pernah sekalipun mandi air laut.

Tidak ada komentar: